Anime Devil May Cry Akan Segera Hadir di Netflix Oleh Produser Castlevania!

Devil May Cry adalah salah satu serial game yang sangat populer di seluruh dunia, harus kita akui itu. Karenanya, Netflix akan membuat anime Devil May Cry loh!

Nantinya, anime Devil May Cry akan diproduksi dan diproduseri oleh Adi Shankar yang juga menggarap anime Castlevania di Netflix.


CONTINUE READING BELOW


Adi Shankar juga mengatakan bahwa nantinya, anime ini akan berada di dalam satu dunia yang sama dengan Castlevania, lho!

Maksudnya di sini, dunia Castlevania dan Devil May Cry akan dibuat dalam satu multiverse, di mana mereka bisa saja saling bersinggungan satu sama lain di masa depan atau di pengembangan cerita berikutnya.

sumber: netflix.com

Sebenarnya satu hal yang menarik adalah, bagaimana kedua dunia itu bisa bersatu? Mengingat keduanya berasal dari dua pengembang dan pemilik hak cipta yang berbeda.

Bagaimana jawaban Adi Shinkar tentang pertanyaan tersebut? “Ayo kita mulai spekulasinya.” jawabnya, yang seakan menyimpan rahasia sendiri yang sudah ia siapkan.

Apakah anime dari Netflix bisa diharapkan? Maksudnya, apakah kamu harus takut jika kamu penggemar Devil May Cry dan ragu dengan animenya?

sumber: dokumentasi duniaku.net

Sejauh ini, Netflix dalam hal anime orisinal selalu menjanjikan. Kita tahu sendiri ada Devilman CrybabyAggretsuko, dan lain sebagainya.

Seharusnya sih ya, anime Devil May Cry paling tidak bisa memuaskan para penggemar, dan Adi Shinkar pun cukup menjanjikan, karena anime Castlevania juga terbilang tak buruk.

Detail lengkap lainnya sih masih belum terungkap, seperti cerita utamanya, siapa saja staff yang menggarap, serta detail lainnya, namun sangat layak untuk ditunggu, ya.

Bagaimana menurutmu yang menyukai Devil May Cry? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar dan jangan lupa bagikan ke teman-temanmu untukmengetahui berita-berita terkini lainnya, ya.