Seiyuu Dr. Ochanomizu dari Astro Boy, Hisashi Katsuta Meninggal Dunia

Berita duka datang dari dunia seiyuu. Dilansir oleh media Asahi Shinbun, Hisashi Katsuta, seiyuu dari karakter Dr. Ochanomizu (Astro Boy) telah berpulang di usia 92 tahun. Mendiang meninggal dunia pada hari Jum’at kemarin setelah menderita demensia.

Upacara pemakaman mendiang akan digelar pada tanggal 28 Februari pukul 12:00 waktu setempat di Rumah Peristirahatan Aoyama, Distrik Minato, Tokyo.

Mendiang lahir pada 2 April 1927. Di usia muda, mendiang tidak langsung berkancah di dunia hiburan. Melainkan bekerja di industri manufaktur militer pada Perang Dunia Kedua. Setelah PD II usai, Katsuta terobsesi dengan drama radio dan masuk ke akademi teater di Kamakura. Di saat itulah, beliau mulai merintis karirnya sebagai aktor. Katsuta memulai debutnya sebagai seiyuu dengan memerankan karakter Shi Jin dari serial Water Margin drama radio untuk NHK pada tahun 1948. Katsuta kemudian banyak mengisi peran dalam radio drama sebagai seiyuu di bawah naungan NHK. Ia memutuskan keluar dari NHK pada tahun 1954, dan mulai bekerja sebagai seiyuu freelance. Ia memperluas aktifitasnya dengan bergabung ke proyek-proyek stasiun radio.

Katsuta juga dikenal sebagai kepala sekolah dari Katsuta Seiyuu Gakuin dari tahun 1982. Sekolah seiyuu ini berjalan hingga ditutup pada Maret 2015. Katsuta terpaksa menutup sekolah ini dikarenakan umurnya yang sudah cukup tua dan kondisi kesehatannya sudah memburuk. Salah satu seiyuu yang menjadi murid beliau adalah Nobuyuki Kobushi, seiyuu dari Koutarou Katsuragi (Shirobako) dan Tarou Beppu (Gin no Saji).

Kami segenap kru Jurnal Otaku Indonesia ikut berduka cita atas kepergian salah satu pionir seiyuu terbaik yang pernah dimiliki oleh Jepang.

Banner: Kamakura1946

Sumber: ANN