Masalah Twit Provokatif Berujung Berhentinya Serial Manga Oshikake Maid no Shirayuki-san

Mangaka Morishige mengumumkan lewat akun Twitternya pada hari Kamis lalu bahwa manga “Oshikake Maid no Shirayuki-san” harus berhenti di tengah jalan. Manga ini sebelumnya memasuki fase hiatus pada bulan Agustus lalu.

Morishige menjelaskan keadaan mereka dalam akun Twitternya. Penjelasan ini dimulai dari klarifikasi bahwa “MORISHIGE” merupakan nama samaran yang digunakan pasangan suami istri yang juga duo kreator manga. Sang istri berkontribusi dalam proyek mereka sebelumnya seperti Fudanshiful!, Fudanshism, Gakuto no Vector, Koi Koi 7, dan Suzaku. Sementara sang suami menjadi kreator dari manga Hanaukyo Maid Team, Sakura Sakura, dan Oshikake Maid Shirayuki-san. Pada manga OshiMaid, sang istri menangani bagian pewarnaan, corak, dan menjadi penasihat ceritanya. Sementara itu sang suami berperan dalam pertemuan dan masalah bisnis dengan Akita Shoten. Akun Twitter mereka dikelola penuh sang istri sejak 2017, bahkan menggunakan perspektif laki-laki.

Menurut sang suami, mulai Maret lalu sang istri mulai membuat twit yang tak berdasar terkait departemen editorial Bessatsu Shounen Champion dan tiga penulis lainnya yang menggunakan akun Twitter: @morigishige114510, @banzoku69, dan @maddog37564. Sang suami sempat mencoba menjelaskan kepada departemen editorial Bessatsu Shounen Champion bahwa yang menulis twit tersebut adalah istrinya. Sang suami sudah berusaha menahan istrinya untuk membuat twit tersebut, akan tetapi masalah tersebut berujung pada diberhentikannya manga OshiMaid.

Sang suami kini telah tinggal dalam keadaan jauh dari istrinya. Ia mengakui bahwa dirinya merasa sangat bertanggungjawab terhadap dibolehkannya sang istri untuk menggunakan akun resminya. Sang istri sendiri sering membuat twit provokatif menggunakan akun resminya.

Manga Oshikake Maid no Shirayuki-san bercerita tentang Yoichirou dan adik laki-lakinya, yang keduanya tinggal dengan ayahnya dan tumbuh tanpa seorang ibu. Saat ayahnya harus pergi ke luar negeri untuk bekerja, sang ayah menghubungi seorang maid bernama Shirayuki untuk menjaga dan mengurusi rumahnya.

Morishige meluncurkan manga ini di majalah Bessatsu Shounen Magazine pada Mei 2018. Akita Shoten sebagai penerbit telah memasarkan volume ke-2nya pada 7 Juni 2019.

Sumber: ANN